Halaman

12.29.2009

Canon Legria HFS11, Hasilkan Video High-def


Banyak hal yang harus diperhatikan sebelum benar-benar membeli sebuah camcorder. Namun nama Canon bukanlah merek camcorder yang harus diragukan kualitasnya. Seperti Legria HFS11. Meski harganya lumayan namun fitur di dalamnya tidak akan membuat anda rugi

Desain Legria HFS11 bisa dibilang sangat kokoh. Meski sedikit berat namun semua tombol disematkan sedemikian rupa sehingga cukup dekat untuk dijangkau oleh jari. Tombol zoom, recorder, hingga shooter bisa dijangkau dengan jari dalam satu posisi genggaman.

Untuk menampilkan gambar, HFS11 dilengkapi dengan layar viewfinder LCD berukuran 2,7 inci yang mampu menampilkan gambar dengan ketajaman 211.000 piksel.

Tidak ada perangkat penyimpanan tradisional, seperti mini DV maupun disc, dalam HFS11. Camcorder ini mempercayakan penyimpanan pada internal flash memory yang berkapasitas 64 GB. Waktu rekam dalam format AVCHD dalam mode MPX, dengan bit rate tertinggi 24mbps, mampu menyimpan rekaman video hingga enam jam. Bahkan dalam mode LP memiliki waktu rekam lebih dari 24 jam (5Mbps). Jika itu masih tidak cukup, slot memori eksternal juga disediakan di sini, tentunya dengan format SD Card.

Soal high-def, HFS11 memang didedikasi untuk menghasilkan video berformat high-def. Bahkan untuk memutar ke dalam PC, player yang harus digunakan adalah yang mendukung format high-def. Salah satunya adalah VLC media player atau Cyberlink DVD. Begitu juga dengan perangkat pemutar video portabel yang kompatibel adalah yang mendukung format high-def, termasuk pemutar blu-ray.

High-def sendiri merupakan format video yang dianggap cukup sempurna untuk menampilkan detil gambar. Bahkan di malam hari sekalipun. Untuk pengambilan gambar di malam hari, HFS11 akan memperlihatkan detil tangkapan, baik itu lampu jalan, billboard, maupun lampu gedung. Bahkan tampilannya tidak akan terlalu over-exposed. Canon sendiri menyebutnya dengan teknologi smart night scene, yang diadopsi dari teknologi perekam gambar still yang dimiliki Canon EOS.

Fitur andalan Legria, yaitu snapshot, juga masih dibenamkan di HFS11. Fitur ini memungkinkan HFS11 merekam video 5 detik sebelum tombol play di tekan. Selain itu, ada juga Dynamic OIS dan Optical Image Stabilization yang memungkinkan pengambilan jarak jauh lebih fokus dan stabil. Serta fitur pemotong gambar, yang memudahkan anda memotong video langsung di layar viewfinder hanya dengan mengklik ikon gunting.

Canon LEGRIA HFS11 juga dilengkapi Mini Advanced Shoe, asesoris yang digunakan untuk meningkatkan kinerja dan memaksimalkan fitur yang terdapat pada camcorder. Asesoris berupa remote control adapter RA-V1 membantu pengoperasian camcorder untuk panning dengan menghubungkan RA-V1 pada tuas panning tripod. Bagi yang ingin langsung menyimpan hasil rekaman dalam bentuk DVD bisa langsung menghubungkan Camcorder Legria, pada Canon DVD Burner DW-100.

Canon LEGRIA HFS11dipersenjatai 1/2.6-inch 8 Megapixels Ultra HD CMOS sensor (3264x2456) dan dipasangkan dengan Canon HD Video Lens 10x optical zoom. Sehingga hasilnya rekaman Full HD (1920x1080) menjadi lebih detil dan tajam.

Untuk harga, saat peluncuran perdananya awal Desember lalu, Legria HFS11 dibandrol dengan harga Rp20 jutaan. Harga tersebut tidak akan terbayarkan dengan fitur canggih dan hasil tangkapan dokumentasi yang tajam dan detil.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Canon Legria HFS11, Hasilkan Video High-def"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED