Halaman

1.16.2010

Perangkat Teknologi untuk Atasi Disfungsi Ereksi


Ilmuwan Israel mengklaim telah menemukan perangkat teknologi untuk membantu para pria yang mengalami disfungsi ereksi alias impotensi. Rencananya perangkat tersebut akan dipasar 18 bulan mendatang.

Perangkat tersebut dikembangkan oleh Docter dari Technion University yang bekerjasama dengan Rambam Medical Centre di Haifa Israel. Para pria tak perlu khawatir untuk menggunakan alat tersebut, karena tak memiliki efek samping pada kondisi tubuh.

Times of India, Sabtu (16/1/2010) memberitakan, perangkat tersebut berbentuk seperti perangkat genggam. Cara kerja perangkat tersebut menggunakan gelombang suara dengan frekuensi tinggi yang dialirkan untuk membantu memperluas atau menyempitkan pembuluh darah pada penis. Seperti diketahui agar bisa tegak, penis memerlukan aliran darah yang cukup. Impotensi seringkali terjadi akibat adanya bekuan darah atau akibat pembedahan pembuluh darah yang menyebabkan terganggunya aliran darah arteri ke penis.

Yoram Vardi, perwakilan ilmuwan yang mengembangkan alat tersebut, mengatakan alat tersebut telah diujicoba pada sejumlah pria selama delapan bulan.

"Penemuan alat ini sungguh membanggakan. Saat ini merupakan bulan ke delapan sejak para pria mendapatkan terapi dari alat tersebut dan semua laporan menunjukkan kehidupan percintaan mereka semakin membaik tanpa menggunkan obat-obatan," kata Vardi.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Perangkat Teknologi untuk Atasi Disfungsi Ereksi"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED