Halaman

1.21.2010

Peta Navigasi Nokia Kini Gratis


Memberikan peta navigasi secara cuma-cuma kini menjadi strategi Nokia untuk mendongkrak penjualan ponselnya kembali di pasaran. Nokia mengumumkan ketersediaan Ovi Maps untuk diunduh gratis di situs Nokia.

Sejauh ini baru ada 10 tipe handset Nokia yang bisa menikmati aplikasi navigasi ini yakni Nokia X6, Nokia N97 mini, E72, E55, E52, Nokia 6730 classic, Nokia 6710 Navigator, Nokia 5800 Xpressmusic, Nokia 5800 Navigation Edition, dan Nokia 5230. Namun, ke depan pada dasarnya aplikasi ini bisa bekerja pada setiap ponsel Nokia dengan sistem operasi Symbian S60 dan akan dipaketkan dalam produk Nokia ber-GPS yang dirilis mulai Maret 2010.

Nokia mengembangkan layanan peta dan navigasi di ponsel sejak melakukan akuisisi perusahaan AS, Navteq sejak 3 tahun lalu. Sebelum digratiskan, konsumen harus membayar untuk bisa menikmati layanan navigasi premium seperti panduan jalan. Namun, kini semuanya gratis bahkan ditambah 6000 landmark dalam bentuk 3D dan mulai Maret nanti dapat mengakses data panduan berwisata dari Lonely Planet dan Michelin.

Ovi Maps versi baru juga termasuk fitur navigasi untuk mobil mewah dan pejalan kaki, termasuk panduan navigasi belokan demi belokan.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Peta Navigasi Nokia Kini Gratis"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED