Halaman

1.29.2010

Posting Foto Mabuk, Hukuman Facebooker Lebih Berat


Karena memposting foto yang tengah mabuk di Facebook, Ashley M Sullivan asal Lockport, New York harus membayar hukuman lebih berat atas perbuatannya.

Sullivan yang kini tengah ditahan di penjara Niagara County terbukti bersalah karena menyebabkan kecelakaan mobil yang menewaskan kekasihnya sendiri, pria asal Niagara Falls.

Gadis yang belum genap 17 tahun tersebut pun, pada 18 November 2009 silam telah mengakui perbuatannya dihadapan polisi bahwa dirinya ceroboh saat mengendarai mobil di Sweeney Street Tonawanda Utara.

Dilansir Huffington Post, Jumat (29/1/2010) peristiwa kecelakaan ini sebenarnya berlangsung pada 30 Mei 2009. Namun kemudian Sullivan pergi ke Florida satu bulan setelah kecelakaan dan memposting foto di halaman Facebook berjudul "Drunk in Florida."

"Saya curiga dengan perilakunya sejak kecelakaan terjadi. Dan itulah alasan untuk memberikan hukuman lebih berat," kata Hakim yang menangani kasus ini, Matthew J. Murphy III.

Murphy menolak untuk meringankan hukuman dengan pertimbangan umur Sullivan yang masih remaja. Sullivan kemudian dijatuhi hukuman enam bulan penjara dan lima tahun masa percobaan.

Murphy menyebutkan, Sullivan melanggar aturan berlapis diantaranya belum genap 17 tahun untuk minum alkohol dan mengendarai mobil saat tengah mabuk. Saat diukur kadar alkohol, diketahui kadar alkoholnya sebesar 0,13 persen, dimana jumlah ini melampaui standar hukum kadar alkohol yang bisa memabukkan sebesar 0,08 persen.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Posting Foto Mabuk, Hukuman Facebooker Lebih Berat"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED