Halaman

2.12.2010

Android Samsung Siap Beredar di Indonesia


Desas-desus ponsel berbasis sistem operasi Android milik Samsung akan meluncur awal 2010 akan terbukti di bulan ini. Samsung Mobile Indonesia siap menghadirkan ponsel Android perdananya, Samsung Galaxy Spica, di tanah air.

“Kami memiliki cukup banyak ponsel Android. Tapi, kami ingin pelan-pelan saja. Untuk masyarakat Indonesia, kami akan mempersembahkan Galaxy Spica sebagai perdananya,” kata Hioe Ankin, Head Mobile Departement PT Samsung Electronics Indonesia,seperti yang dikutip dari VIVAnews, 11 Februari 2010.

I5700 Galaxy Spica merupakan ponsel layar sentuh capacitive sebesar 3,2 inci (320x480 piksel) berbasiskan OS Android v1.5 (Cupcake) yang beroperasi di GSM 850/900/1800/1900 dan HSDPA 900/2100.

Dirilis Samsung pada November 2009 silam, ponsel berdimensi 115x57x13,2 mm dan berat 124 gram ini ditenagai prosesor berkekuatan 800MHz dengan memori internal 180MB yang bisa diupgrade menjadi 32GB dengan micro SD.

Di sisi konektivitas, Spica menyuguhkan akses data 3G HSDPA (3,6Mbps), EDGE class 12, GPRS class 12, lengkap dengan WLAN Wi-fi 802.11 b/g, Bluetooth 2.1, dan microUSB v2.0. Produsen asal Korea ini juga menyisipkan kamera 3,15 MP (2048x1536 piksel) dan A-GPS support pada ponsel bertenaga 1500 mAh ini.

Di Indonesia, Ankin masih enggan memaparkan lebih detail terkait harga dan pasokannya. Tetapi, menurut pantauan VIVAnews, ponsel ini telah beredar di Eropa sejak November dengan harga sekitar Rp 4,2 juta.

Menanggapi potensi Android, Ankin enggan berkomentar banyak. “Sampai saat ini, respon pasar belum kelihatan. Tapi, Android ini menurut saya sangat menjanjikan ke depannya,” ucapnya.

Lebih lanjut, kata Ankin, Samsung akan merilis dua tipe ponsel berbasis Android per kuartalnya sepanjang 2010. “Dua per kuartal cukup. Kami tak mau terlalu agresif, kami ingin lebih fokus pada ponsel-ponsel yang berbasis OS Samsung dulu,” ucapnya.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Android Samsung Siap Beredar di Indonesia"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED