Halaman

2.09.2010

Windows Mobile 7 Tidak Mendukung Multitasking?


Menjelang hajatan pameran Mobilie World Congress (MWC) 'bintang tamu' yang menjadi perhatian adalah kehadiran Windows Mobile 7. Namun belum juga MWC digelar sebuah rumor tak sedap menghampiri sistem operasi untuk ponsel ini.

Kabarnya Microsoft memutuskan untuk meniru Apple dan menghilangkan dukungan multitasking dalam sistem operasi Windows Mobile 7 mendatang.

"Rumor ini menunjukkan bahwa aplikasi dapat 'pause' atau tidak," jelas pengamat gadget Thom Holwerda dari OS News, seperti yang dikutip TG Daily, Selasa (9/2/2010).

"Bagi saya ini tidak menarik jika Microsoft memberhentikan dukungan terhadap multitasking. Sebab banyak kelebihan yang bisa dimanfaatkan dari multitasking. Contohnya, jika pengguna sedang sibuk mengedit dokumen Word, maka aplikasi lain masih bisa dijalankan," tegasnya.

Selain itu kabar burung lainnya juga menyebutkan, Microsoft mengambil tindakan keras pada distribusi aplikasi dengan mengharuskan instalasi dan download pada Marketplace resmi mereka.

Akhirnya, rumor juga mencatat bahwa Microsoft mungkin akan menyingkap sebuah antarmuka Windows 7 Mobile yang dikenal sebagai Metro, yang 'dipinjamnya' dari alat pemutar musik digital Zune. Semua gonjang-ganjing itu tentunya akan terjawab semua saat Microsoft memperkenalkan WinMo 7 tersebut di Barcelona, Spanyol, pertengahan Februari nanti.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "Windows Mobile 7 Tidak Mendukung Multitasking?"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED