Akibat sebuah postingan Facebook Palestina yang sedianya akan digempur oleh tentara Israel terpaksa dibatalkan. Lucunya, postingan itu dituliskan sendiri oleh tentara Israel tersebut.
Ulah tentara itu bermula saat dia secara tidak sengaja membeberkan tentang tencana penyerangan terhadap Palestina, termasuk memposting lokasi dan waktu penyerangan.
"Kami (tentara Israel-red) akan melakukan 'pembersihan di Tepi Barat," tulis prajurit tersebut, seperti yang dikutip AFP, Jumat (5/3/2010).
Tak pelak, rekan-rekannya yang melihat hal tersebut langsung melaporkan ulah iseng kawannya itu. Alhasil, selain serangan yang dibatalkan, komandan tentara Israel langsung membebastugaskan si prajurit.
Hingga saat ini, belum ada Juru bicara militer Israel yang memberikan komentar menyangkut masalah itu.
Israel mengklaim serangan di Tepi Barat ditujukan untuk menahan tersangka militan yang merencanakan serangan pada Israel. Tapi setidaknya, ulah iseng tentara itu menyelamatkan Palestina dari bombardir peluru dan bom.
0 orang berkomentar on "Gara-gara Facebook, Israel Batal Serang Palestina"
Add a comment and Join the discussion