Halaman

3.31.2010

iPhone HD Segera Dibuat?


Spekulasi mengenai kehadiran generasi terbaru dari iPhone terus bergulir. Setelah iPhone 3GS, tentunya pecinta Apple menginginkan ponsel cerdas itu hadir dengan teknologi yang lebih revolusioner.

Salah satu informasi yang didapatkan, Apple dikabarkan akan hadir dengan teknologi high definition (HD). Melalui teknologi HD ini, tentu saja tampilan gambar yang divisualisasikan di iPhone akan jauh lebih jernih.

Engadget, Rabu (31/3/2010) memberitakan, belum ada konfirmasi mengenai kehadiran iPhone kualitas HD tersebut. Karena rumor lain juga menyebutkan iPhone ini akan dibenamkan juga dengan dukungan jaringan Long Term Evolution (LTE) atau dikenal dengan jaringan 4G.

Kabar lain yang tak kalah mengejutkan adalah, Apple untuk pertama kalinya akan menghadirkan iPhone dalam dua versi yang berbeda. Versi yang pertama adalah iPhone GSM, sedangkan versi satunya adalah iPhone CDMA yang pertama kali dibuat oleh perusahaan tersebut.

iPhone yang kabarnya akan hadir bersama dengan operator Verizon ini akan berjalan pada jaringan CDMA. Bedanya lagi, versi CDMA ini akan diproduksi oleh Pegatron bukan Hon Hai alias Foxconn seperti iPhone versi GSM.

ARTIKEL TERKAIT

0 orang berkomentar on "iPhone HD Segera Dibuat?"

:)) :)] ;)) ;;) :D ;)

Add a comment and Join the discussion

 
Semua file yang ada di InternetTeknologi.Com merupakan hasil mirror link dari berbagai macam server hosting, seperti Rapidshare atau Hotfile. InternetTeknologi.Com hanya men-sharingkannya ke semua orang. Jangan lupa untuk membaca Disclaimer sebelum mendownload dan Downloadlah dengan resiko dan tanggung jawab anda sendiri =).

All files in InternetTeknologi.Com are result of Mirror link from many hosting server, such as Rapidshare or Hotfile. InternetTeknologi.Com just share it to everyone. Don't forget to read the Disclaimer first before downloading, and please download with your own risks and responsibilities =)

Copyright © www.InternetTeknologi.Com Trusted From 2009 - Until 2011 (Now) Do Not Copy Paste Without Give a Link To This Site, www.InternetTeknologi.Com Is Protected by The International Internet World Wide Web [www] Law www.InternetTeknologi.Com ALL RIGHTS RESERVED