Pada acara Consumer Electronics Show (CES) 2010 lalu, Dell memperkenalkan tabletnya yang dinamai Mini 5. Namun yang lebih menarik, ada rumor menyebutkan Dell Mini 5 ini akan dibenamkan dengan sistem operasi Android yang paling anyar.
Sebelumnya disebutkan, penantang tablet iPad Apple itu akan berjalan pada Android 1.6 atau yang dikenal dengan nama Donut. Namun, salah satu karyawan Dell yang enggan disebutkan namanya, mengatakan tablet Mini 5 akan hadir dengan sesuatu yang paling baru.
Dilansir melalui PC World, Selasa (16/2/2010), dari kabar angin yang terus berkembang, Mini 5 ini akan dipasangkan dengan Android generasi yang tergolong masih terbaru, yaitu Android 2.0 atau yang biasa disebut Eclair. Namun, sumber di Dell juga menyebutkan bisa saja tablet Dell disematkan dengan Froyo, Android versi 2.1.
Selain OS masih menjadi pergunjingan, tidak ada rumor lain yang membahas mengenai perangkat keras di Mini 5. Ini artinya, besar kemungkinan Dell Mini 5 tetap dilansir dengan kekuatan chip Snapdragon 5. Selain itu tambahan jaringannya sudah mencapai 3G, plus wifi. Diprediksi harganya akan berkisar pada USD1000.
Hingga saat ini, Dell belum mau berkomentar mengenai tampilan lengkap Mini 5 tersebut. Selain dipamerkan pada CES awal bulan lalu, tidak ada lagi informasi yang akan diberikan vendor asal Amerika Serikat tersebut. Bahkan, mengenai ketetapan tanggal peluncurannya.
0 orang berkomentar on "Tablet Dell Mini 5 Berjalan dengan Android Terbaru"
Add a comment and Join the discussion